Bingung? Cari di sini aja...

Wednesday, November 26, 2008

Cara Membuat Link di Blogger

Tukar link, tukaran link atau link exchange biasa dilakukan orang untuk meningkatkan ranking pada blog atau websitenya. Untuk blogger hal ini sangat mudah dilakukan. Coba anda ikuti langkah-langkah berikut:
  1. Masuklah atau login terlebih dahulu ke akun blogger anda.
  2. Setelah login anda tentunya akan masuk ke Dasbor.
  3. Klik Tata Letak dan masuk ke tab Elemen Halaman.
  4. Perhatikan di bagian ini akan ditampilkan layout dari halaman anda. Selanjutnya klik tulisan Tambah Gadget. Akan muncul window yang baru.
  5. Sangat banyak Gadget yang dapat ditambahkan. Coba anda cari gadget Daftar Blog dan coba klik sehingga akan muncul tampilan untuk menambahkan blog.
  6. Selanjutnya akan muncul tampilan untuk menambahkan blog. Jendela ini menampilkan tiga isian utama yaitu Judul, Urutan, Tampilkan. Untuk Judul anda isikan dengan judul dari gadget anda, secara default akan terisi Daftar Blog Saya. Selanjutnya di bagian Urutkan terdapat beberapa pilihan yaitu Yang terbaru diperbarui dan Secara alfabetis menurut judul blog. Silahkan anda pilih yang mana menurut anda yang terbaik. Untuk bagian Tampilkan terdapat 4 pilihan yaitu Semua Blog, 5 blog, 10 blog dan 25 blog. Silahkan anda sesuaikan dengan tempat yang tersedia. Selanjutnya pilihan Ikon akan menampilkan ikon dari blog tersebut, Judul dari item terbaru akan menampilkan judul posting terbaru dari blog tersebut, Snippet dari item terbaru, Gambar mini butir terkini, Tanggal pembaruan terakhir silahkan anda tentukan sendiri.
  7. Selanjutnya anda klik Tambahkan blog ke daftar anda untuk menambahkan alamat blog yang akan anda link. Setelah anda mengisi url, jangan lupa klik tombol TAMBAH. Pengisian hendaknya lengkap, contoh http://buat-pemula.blogspot.com
  8. Selanjutnya klik tombol SIMPAN.
Sebagai bahan percobaan, coba anda buat link ke blog ini. Selanjutnya anda beri kabar ke saya via e-mail sehingga saya akan melink ke blog anda. Tukar menukar link ini biasa disebut dengan link exchange, atau tukaran link yang banyak dimanfaatkan orang untuk menaikkan ranking di search engine. Selamat mencoba, dan selamat bertukar-tukaran link.

Monday, November 17, 2008

Memasukkan Gambar di Header Blog di Blogspot

Untuk membuat header atau Judul Blog memiliki gambar yang sesuai dengan keinginan anda berikut caranya.
  1. Setelah anda berada di bagian Dasbor, klik di bagian tata letak.
  2. Selanjutnya akan ditampilkan layout dari blog anda. Selanjutnya Anda klik tulisan Edit pada bagian Header. Contoh jika header anda berjudul Belajar Sebagai Pemula maka dibelakang tulisan tersebut akan ada tulisan (Header) yang menunjukkan itulah bagian header (biasanya di bagian atas, dibawah navbar).
  3. Selanjutnya akan terbuka sebuah jendela baru untuk mengedit bagian Header. Terdapat 4 bagian yang dapat kita utak-atik. Bagian pertama adalah Judul Blog yang menjadi judul dari blog anda, Deskripsi Blog untuk mendeskripsikan blog anda, Gambar untuk menambahkan gambar, dan penempatan untuk menempatkan gambar. Di bagian Gambar ada dua bagian yang dapat anda gunakan untuk menampilkan gambar anda. Pilihan pertama adalah memasukkan gambar dari komputer anda langsung, yang kedua untuk memasukkan gambar dari alamat website lainnya. Untuk memasukkan gambar dari komputer maka klik Browse, selanjutnya anda pilih file mana yang akan anda gunakan dan setelah itu anda klik Open.
  4. Untuk penempatan sebaiknya gunakan pilihan Di balik judul dan keterangan. Jangan lupa klik checklist di bagian Susutkan agar sesuai, agar gambar anda tidak terpotong.
  5. Setelah selesai silahkan klik tombol SIMPAN.
  6. Selanjutnya untuk melihat hasil perubahan, silahkan klik Lihat Blog.
Sampai di sini dulu, di lain kesempatan akan dibahas yang lainnya. Selamat mencoba.

Monday, November 10, 2008

Membuat blog di Blogger

Untuk membuat blog di Blogger sangat mudah. Pada address bar anda ketikkan www.blogger.com selanjutnya akan muncul tampilan dari Blogger.Pada bagian Nama Pengguna (Email): anda isikan dengan alamat email anda. Belum punya email? Ikuti petunjuk sebelumnya di Membuat Email di Gmail. Setelah anda isikan alamat email selanjutnya adalah mengisi password di kolom Kata sandi: dan diakhiri dengan penekanan tombol enter atau klik MASUK.
Langkah selanjutnya adalah pengisian Nama Tampilan. Nama tampilan ini digunakan sebagai nama identitas pada setiap posting yang anda lakukan. Perlu anda perhatikan bahwa Alamat email dan Nama Anda telah terisi dengan otomatis. Selanjutnya jangan lupa klik pada checklist bagian Penerimaan Persyaratan dan dilanjutkan dengan klik di tombol LANJUTKAN.
Setelah jendela tampilan baru tampak, lanjutkan dengan pengisian Judul Blog. Judul blog nantinya akan menjadi tampilan nama blog anda. Selanjutnya adalah pengisian Alamat blog (URL). Anda cukup mengisi bagian tengahnya sebab bagian depan yaitu http dan .blogspot.com itu telah dibuat. Untuk meyakinkan alamat blog telah benar silahkan klik Cek Ketersediaan. Setelah itu anda klik lagi LANJUTKAN. Selanjutnya adalah pemilihan template. Sesuaikan template dengan misi atau isi dari blog anda. Setelah anda memilih yang sesuai (klik di bundaran di depan nama templatenya) lanjutkan dengan klik pada tombol LANJUTKAN. Pembuatan blog anda telah selesai silahkan klik MULAI BLOGGING. Selamat menggunakan Blogger sebagai blog anda. Pada bahasan selanjutnya akan dibahas mengenai pengelolaan blog seperti posting dll. Selamat mencoba.

Friday, November 7, 2008

Mengirim e-mail menggunakan Gmail

Setelah anda mempelajari bagaimana membuat email di Gmail maka tentunya anda ingin menggunakan email tersebut untuk membuka email yang dikirim oleh teman anda ataupun mengirim email ke teman anda. Untuk membuka email yang dikirim oleh teman anda cukup mudah. Anda tinggal mengklik di judul surat atau di nama pengirim. Untuk mengirim email ke teman anda ikuti langkah-langkah berikut ini:
  1. Klik tulisan Membuat Pesan di bagian kiri layar anda.
  2. Selanjutnya akan muncul tampilan untuk membuat email anda.
  3. Pada bagian pertama yaitu Kepada, silahkan anda isi dengan alamat email tujuan. Pengisian harus lengkap Contoh: sadartasinuraya@gmail.com, atau sadartasinuraya@yahoo.co.id.
  4. Pada bagian Judul Subjek anda isi dengan judul surat tersebut. Contoh: Uang telah dikirim. (Mudah-mudahan benar-benar terjadi).
  5. Selanjutnya pada kolom yang paling besar, silahkan anda isi dengan isi surat anda.
  6. Jika anda ingin mengaitkan atau melampirkan sebuah file, anda cukup klik tulisan Lampirkan File. Akan terbuka sebuah kolom isian yang baru, disitu anda dapat mengisikan nama file tersebut (harus lengkap dengan foldernya). Jika anda kesulitan untuk mengingatnya maka anda klik Browse yang ada di sebelah kanan kolom isian tersebut. Selanjutnya akan muncul jendela baru untuk menentukan file yang akan anda lampirkan. Setelah anda mengklik file yang akan anda lampirkan, selanjutnya klik Open. Jika filenya lebih dari satu maka silahkan anda klik Lampirkan file lainnya.
  7. Setelah isian lengkap atau sesuai dengan yang anda inginkan, sekarang klik tombol Kirim.
Jika email telah dikirim maka akan muncul tulisan Pesan anda telah dikirim. Lihat Pesan yang berwarna latar kuning (sepertinya kuning, sorry kalo salah...).
Selamat mencoba....

Wednesday, November 5, 2008

Membuat Akun di Paypal

Paypal bisa dianggap sebagai salah satu mata uang di dunia internet. Dengan Paypal kita bisa berbelanja online dengan mudah ataupun mendapatkan uang atau dibayar oleh orang lain dengan mudah juga. Untuk mendaftar atau memiliki akun di Paypal sangat mudah dan free alias GRATIS.
Untuk memulai silahkan klik link paypal ini. Kemudian setelah muncul website Paypal, seperti biasa untuk mendaftar silahkan klik Register.
Selanjutnya akan muncul lembar isian pertama, isikan Country atau Region dengan pilihan Indonesia. Untuk Your Language (pilihan bahasa) biarkan saja tetap U.S. English (karena emang gak ada pilihan Bahasa Indonesia). Selanjutnya pilihan jenis akun. Terdapat 3 pilihan yaitu Personal untuk orang yang akan menggunakan Paypal untuk membeli sesuatu atau belanja secara online, Premier untuk orang yang akan menggunakan Paypal untuk membeli ataupun menjual sesuatu secara online, pilihan ketiga adalah Business yang diperuntukan bagi perusahaan atau badan yang melakukan transaksi secara online. Untuk saat ini pilihan bisa menggunakan Premier karena kemungkinan kita akan menjual sesuatu ataupun membeli sesuatu. Silahkan klik Get Started di bagian Premier.
Selanjutnya silahkan anda isikan data pribadi anda seperti berikut ini:
  1. Alamat email, juga digunakan sebagai login nantinya.
  2. Password atau sandi minimal 8 karakter.
  3. Pengisian Password atau sandi kedua kalinya untuk mengantisipasi kesalahan ketik.
  4. Nama depan dan nama tengah anda.
  5. Nama belakang.
  6. Tanggal lahir format tanggal, bulan, tahun.
  7. Kewarganegaraan, biasanya sudah terpilih Indonesia.
  8. Alamat.
  9. Sambungan alamat bila kolom pertama tidak cukup, bila cukup biarkan saja kosong.
  10. Kota tempat anda tinggal.
  11. Propinsi dan kode posnya.
  12. Nomor telepon.
Setelah terisi semua dengan benar maka klik I agree, create my account.
Selanjutnya adalah pengisian kartu kredit. Saat ini kartu kredit yang didukung adalah Visa, Master Card, Discover dan Amex. Jika anda memiliki salah satunya silahkan klik pada bundaran di depan logo kartu kredit tersebut dan anda isikan bulan dan tanggal expired, jika belum memiliki kartu kredit biarkan kosong dan klik Go to my account. Anda dapat mengisikan kartu kredit anda setelah anda memilikinya nanti.
Selanjutnya akun anda akan ditampilkan. Sampai disini dulu.
Penting!!!
Jangan lupa untuk Log Out setiap selesai membuka akun Paypal anda, terutama jika anda menggunakan fasilitas internet di tempat umum seperti warnet atau kantor.
Selamat mencoba.

Tuesday, November 4, 2008

Program Kalkulator Sederhana Pakai Turbo Pascal

Ini Contoh program membuat program Kalkulator Sederhana menggunakan Turbo Pascal. Belum dicoba sih, mungkin beberapa sintaks masih error. Yang perlu dipelajari adalah logika penyederhanaan program karena dari semua tugas yang saya terima, tidak ada yang menyederhanakan program. Coba ditelurusi yach.....
program kalkulator sederhana;
uses wincrt;
var pil:char;
angka1,angka2,hasil:real;
i:integer;
begin

repeat
i=0;
writeln('KALKULATOR SEDERHANA');
writeln('a. Perkalian');
writeln('b. Pembagian');
writeln('c. Penambahan');
writeln('d. Pengurangan');
writeln('e. Keluar');
writeln;
write('Pilihan Anda'); readln(pil);
if pil='a' then writeln('Perkalian');
if pil='b' then writeln('Pembagian');
if pil='c' then writeln('Penambahan');
if pil='d' then writeln('Pengurangan');
if pil='e' then
begin
writeln('Keluar');
i=1
end;
else
begin
writeln('Anda Salah pencet');
i=2
end;
if i=0 then
begin
write('Angka pertama : ');readln(angka1);
write('Angka Kedua : ');readln(angka2);
if pil='a' then
begin
hasil:=angka1*angka2;
writeln(angka1:4:2,' x ',angka2:4:2,' = ',hasil:8:2:);
end;
if pil='b' then
begin
hasil:=angka1/angka2;
writeln(angka1:4:2,' / ',angka2:4:2,' = ',hasil:8:2:);
end;
if pil='c' then
begin
hasil:=angka1+angka2;
writeln(angka1:4:2,' + ',angka2:4:2,' = ',hasil:8:2:);
end;
if pil='d' then
begin
hasil:=angka1-angka2;
writeln(angka1:4:2,' - ',angka2:4:2,' = ',hasil:8:2:);
end;
end;
until i=1;
end.